Selamat Hari Sarjana!
Walaupun belum banyak yang tahu, Hari Sarjana bertujuan untuk mengapresiasi capaian seseorang setelah tamat dari pendidikan tingkat akhir di perguruan tinggi.
Para sarjana dianggap sebagai salah satu penentu dalam kemajuan bangsa.
Dalam pidato di Ruang Sidang Majelis Umum PBB ke-76, BTS sebagai utusan khusus Presiden Korea Selatan untuk diplomasi publik membawakan sebuah cerita dari generasi yang terdampak pandemi, “cerita dari generasi masa depan”.
Mereka mengatakan, para remaja dan yang berusia 20-an telah menghabiskan hampir dua tahun dalam pandemi untuk mempelajari hal-hal baru secara online, terhubung satu sama lain pada tingkat yang lebih dalam, dan mempelajari isu-isu seperti perubahan iklim dan bagaimana mereka dapat membuat perbedaan.
RM :
“Ya, ini topik yang sulit. Namun saya belajar bahwa ada banyak anak muda yang tertarik dengan masalah lingkungan dan memilihnya sebagai bidang studi mereka.
Masa depan merupakan wilayah yang belum terjamah, dan kita akan menjadi orang yang menghabiskan waktu paling banyak di dalamnya.”
Jin:
“Jadi saya pikir anak-anak muda ini mencoba menemukan sendiri cara kita dapat hidup di dalamnya.”
“Itulah mengapa saya pikir dari pada “𝘓𝘰𝘴𝘵 𝘎𝘦𝘯𝘦𝘳𝘢𝘵𝘪𝘰𝘯”, lebih baik kita menyebutnya sebagai “𝘞𝘦𝘭𝘤𝘰𝘮𝘦 𝘎𝘦𝘯𝘦𝘳𝘢𝘵𝘪𝘰𝘯”, karena daripada takut akan perubahan, generasi ini akan saling mengatakan “Selamat datang” dan terus maju.”
Setelah berpidato di Majelis Umum PBB, “𝘞𝘦𝘭𝘤𝘰𝘮𝘦 𝘎𝘦𝘯𝘦𝘳𝘢𝘵𝘪𝘰𝘯” menjadi viral di kalangan tokoh dan menjadi highlight media.
Semoga kita sebagai generasi penerus bangsa selalu melangkah maju diberbagai kondisi.
Jangan pernah berhenti belajar dimanapun dan kapanpun!